Perawatan Tubuh Unik di Seluruh Dunia

BOSAN dengan perawatan spa yang itu-itu saja? Kenapa tidak mencoba berkunjung ke spa center yang menawarkan berbagai treatment unik. Apalagi bila spa yang dimaksud tersebar di berbagai belahan dunia. Penasaran?

BEER BATH

Berendam dengan bubble bath setelah seharian beraktivitas memang akan memberi rasa rileks bagi tubuh. Khasiat yang lebih dahsyat diberikan bir hitam. Terapi relaksasi ini ditawarkan di sebuah hotel berbintang di Czech Republic.
http://blogmuscle.files.wordpress.com/2006/08/beerspa.jpg
Konon, vitamin dalam bir bisa meremajakan kulit dan mengendurkan otot-otot yang tegang. Selain itu, terapi bir ini diklaim bisa mencerahkan kulit dan bagus untuk rambut.

RAMEN BATH
http://www.virginmedia.com/images/Noodlebathjapan431x300.jpg
Pernahkah Anda membayangkan berada di lautan mi? Kini impian itu bisa diwujudkan di spa Hakone Kowakien Yunessun, Jepang. Spa ini memiliki perawatan berendam dalam mi ramen, kolagen, dan ekstrak bawang putih. Konon, terapi ini bisa meningkatkan metabolisme kulit.

SPERMA SAPI JANTAN UNTUK RAMBUT RUSAK
http://img.thesun.co.uk/multimedia/archive/00002/ed_imgSNF06WOMCN_2870a.jpg
Ada sebuah salon di London, Hari's Salon, yang mengombinasikan sperma sapi jantan dan katera akar tanaman dari Iran yang kayaprotein yang digunakan untuk merawat rambut rusak. Perawatan yang bernama Aberdeen Organic Bull Sperma ini diklaim efektif untuk menyuburkan rambut, melindungi, dan merawat rambut rusak.
HAY BATH

Sejak tahun 1903, Hotel Heubad di wilayah utara Italia punya perawatan tubuh yang disebut Hay Bath. Tamu spa yang ingin mencoba akan diminta berbaring di lantai beralas kain, kemudian seluruh tubuhnya ditimbun jerami atau rumput yang sudah dihangatkan, hingga ke leher.
http://fotosa.ru/stock_photo/Look-Foto/p_2777960.jpg
Setelah itu, kain tadi akan membungkus tubuh dan dibaringkan di atas kasur air yang dipanaskan sekitar 107 derajat. Bila mandi rumput ini dilakukan lima kali dalam seminggu, nyeri otot dan sendi akan hilang. Namun, terapi ini tidak disarankan untuk mereka yang punya riwayat alergi.

kaskus.us
Perawatan Tubuh Unik di Seluruh Dunia 4.5 5 Unknown 2011-02-11T01:48:00+07:00 BOSAN dengan perawatan spa yang itu-itu saja? Kenapa tidak mencoba berkunjung ke spa center yang menawarkan berbagai treatment unik. Apal...

Cari Perawatan Tubuh Unik di Seluruh Dunia

  • Tempat-Tempat Terpadat di DuniaTernyata kebayang gk sich gan, kalau bumi ini makin lama makin sesak. Sesak tersbut diartikan sebagai kesesakan akibat makin banyaknya umat manusia yang lahir di bumi ini…
  • Tebing Tebing Ekstrim Di CinaTempat ini di negeri tirai bambu Cina. Tepatnya di Xian (pegunungan Huashan). Bisa ditemui di katalog-katalog wisata Cina sebagai lokasi hiking. Tempat ini di nege…
  • Kumpulan Tambang Emas Terbesar di DuniaKalgoorlie Super Pit (Australia) Kalgoorlie Super Pit, pertama kali ditemukan emas di sini pada tahun 1893, dan ini kawah raksasa di Australia Barat sekarang benua yang t…
  • Pulau Pulau Tujuan Wisata Terindah Di DuniaDunia ini begitu indah,, jika anda mempunyai rencana berkeliling dunia, mungkin beberapa tempat di bawah ini bisa menjadi tujuan anda berwisata. Selamat menikmati Usedom…
  • Kota Kota Paling Menyeramkan di duniaKolmanskop Kolmanskop adalah sebuah kota hantu di selatan Namibia, beberapa kilometer dari pelabuhan Luderitz. Pada tahun 1908 Luderitz mengalami demam berlian, dan orang…